Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia UMS

PBSI UMS Menyelenggarakan Sosialisasi Skripsi dan Mata Kuliah Pilihan

Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Muhammadiyah Surakarta menyelenggarakan sosialisasi skripsi dan mata kuliah pilihan. Sosialisasi ini tujuannnya untuk memberikan pemahaman kepada mahasiswa tentang mata kuliah skripsi dan mata kuliah pilihan. Kagiatan tersebut dilaksanakan melalui media Zoom Meeting.
Kegiatan ini diawali dengan sosialisasi sistem my.skripsi.ums.ac.id. Sistem tersebut merupakan sistem terbaru yang dimiliki oleh UMS yang berkaitan dengan tata kelola skripsi. Gallant Karunia Assidik menyampaikan bahwa PBSI UMS telah menggunakan sistem ini sejak dua tahun yang lalu, artinya proses skripsi semuanya tidak lagi paper base. Oleh karena itu penggunaan My Skripsi ini sifatnya wajib.
Tujuan adanya sistem baru tersebut adalah untuk mempermudah dan memperlancar proses penyelesaian skripsi mahasiswa, maka UMS memfasilitasi myskripsi sebagai sarana sharing tema-tema, proses konsultasi, dan ujian skripsi. Untuk itu, bagi dosen dan mahasiswa bisa menggunakan fasilitas tersebut melalui link: https://myskripsi.ums.ac.id/
Acara dilanjukan dengan sosialisasi mata kuliah pilihan yang disampaikan oleh Dr. Miftakhul Huda, M.Pd. Beliau menyampaikan sosialisasi tentang mata kuliah pilihan. Mata kuliah pilihan adalah mata kuliah praktik yang ditawarkan bagi semester 8. Mata kuliah pilihan antara lain.
1. Praktik Jurnalistik
2. Praktik Penyiaran
3. Praktik Penyuntingan
4. Praktik Pengelolaan Perpustakaan

Scroll to Top