Pekan Ilmiah Mahasiswa dan Pelajar (PIMPEL) merupakan program kerja inti bidang 2 HMP PBSI. Kegiatan ini diikuti oleh siswa SMP Se-Karisidenan Surakarta, siswa SMA/Sederajat Se-Jawa Tengah, serta Mahasiswa Umum. Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan kemampuan siswa tingkat SMP khususnya dalam lomba pidato dan SMA/sederajat khususnya dalam lomba debat dan baca puisi serta mahasiswa umum khususnya dalam lomba poster ilmiah. Melalui Pekan Ilmiah Mahasiswa dan Pelajar (PIMPEL) diharapkan mampu menjadi wadah bagi para siswa dan mahasiswa untuk menunjukkan kemampuannya dalam berbagai lomba yang diadakan. Pekan Ilmiah Mahasiswa dan Pelajar (PIMPEL) biasanya diakhiri dengan acara SEMNAS (Seminar Nasional), Seminar Nasional pada tahun ini HMP PBSI mengundang pembicara Bapak Bambang Trimansyah, S.S yang merupakan Direktur Institut Penulis Indonesia, Direktur LSP, Penulis dan Editor Profesional, Penulis 180+ judul buku. Pekan Ilmiah Mahasiswa dan Pelajar (PIMPEL) HMP PBSI pada tahun ini dilaksanakan pada tanggal 3, 5, dan 12 September 2018 bertempat di Auditorium Moh. Djazman, C.4 FKIP UMS, B.2.7b, dan Taman FKIP UMS. Acara ini diikuti oleh kurang lebih 300 peserta seminar dan 95 peserta lomba.